Inspirasi Sehat

Apa Itu Epilepsi?

Thu, 26 Dec 2024

Halo Sahabat PRAMITA! Hari ini kita bahas tentang epilepsi, sebuah gangguan neurologis yang sering disalahpahami. Epilepsi bukan penyakit gangguan kejiwaan atau kerasukan, melainkan kelainan otak yang ditandai dengan kejang berulang tanpa demam.

 

Kejang terjadi akibat aktivitas listrik berlebihan di otak, dan umumnya terbagi menjadi dua jenis:

 

Kejang Umum – Mempengaruhi seluruh otak, contohnya kejang tonik-klonik, mioklonik, atau kejang absans.

Kejang Fokal – Terjadi di sebagian otak, baik dengan atau tanpa gangguan kesadaran.

Menurut WHO, epilepsi memengaruhi 50 juta orang di dunia. Dengan penanganan tepat, hingga 70% pasien epilepsi bisa hidup bebas kejang. Faktor penyebabnya mencakup kondisi struktural, genetik, infeksi, metabolik, hingga cedera otak berat.

 

Sahabat PRAMITA yang membutuhkan pemeriksaan EEG atau diagnosis epilepsi dapat segera berkonsultasi dengan dokter. Ingat, epilepsi tidak menular, jadi jangan ragu untuk mendapatkan bantuan medis.

 

Kembali ke indeks
Customer Service
Layanan Whatsapp
SAPA PRAMITA