Inspirasi Sehat
Semua
INFO PEMERIKSAAN
Parenting/Kesehatan Anak
LabPedia
Life Style
Kesehatan Wanita
Millenial
Info Kesehatan
Mitos/Fakta
Tugas Dokter Bukan Mengobati Saja!
Sun, 23 Oct 2022
Besok diperingati sebagai hari Dokter Nasional. Tahukah #sahabatpramita bahwa Dokter (bahasa Latin yang berarti “guru”) adalah seseorang yang karena keilmuannya bukan hanya berusaha menyembuhkan orang-orang yang sakit, tapi juga mengajarkan cara meningkatkan kesehatan, mencegah penyakit dan juga mengembalikan fungsi seorang penderita dalam masyarakat.
Yuk cek dibawah ini, dan mari kita ucapkan terimakasih atas darma bakti dokter bagi kesehatan masyarakat.
Yuk cek dibawah ini, dan mari kita ucapkan terimakasih atas darma bakti dokter bagi kesehatan masyarakat.
- Fungsi Promotif
kemampuan masyarakat dalam memelihara dan meningkatkan kesehatannya. Untuk mencapai derajat kesehatan yang sempurna, baik fisik, mental, dan sosial.
- Fungsi Preventif
Melakukan berbagai tindakan untuk menghindari terjadinya berbagai masalah kesehatan yang mengancam diri kita sendiri maupun orang lain di masa yang akan datang.
- Fungsi Kuratif
Upaya kesehatan yang dilakukan untuk mencegah penyakit menjadi lebih parah melalui pengobatan.
- Fungsi Rehabilitatif
Suatu upaya maupun rangkaian kegiatan yang ditujukan kepada bekas penderita (pasien yang sudah tidak menderita penyakit) agar dapat berinteraksi secara normal dalam lingkungan sosial.