Inspirasi Sehat
Pemeriksaan Skrining Pada Kanker
Thu, 2 Feb 2023Pemeriksaan skrining kanker adalah pemeriksaan awal yang dilakukan untuk mengenali keberadaan kanker sebelum seseorang menderita penyakit kanker. Pemeriksaan ini disarankan untuk dilakukan secara berkala pada mereka yang mengalami risiko tinggi untuk terkena kanker.
Pemeriksaan skrining kanker meliputi:
- Anamnesis dan pemeriksaan fisik dokter, dilakukan pemeriksaan fisik oleh dokter apakah ada tanda kanker pada tubuh, misalnya : benjolan atau tanda lain yang abnormal, dilakukan anamnesis mengenai riwayat kesehatan, riwayat keluarga, kebiasaan, serta obat-obatan yang dikonsumsi.
- Pemeriksaan laboratorium.
pemeriksaan laboratorium berasal dari bahan darah, urine, atau jaringan tubuh. Pemeriksaan darah bisa berupa pemeriksaan darah lengkap, pemeriksaan penanda tumor/tumor marker.
- Pemeriksaan imaging. Pemeriksaan yang memberikan gambaran / struktur dari tubuh (misalnya pemeriksaan rontgen, pemeriksaan USG, pemeriksaan CT scan, pemeriksaan MRI).
- Pemeriksaan genetik / DNA
Skrining kanker yang dilakukan tergantung jenis dari kanker yang ingin kita ketahui.
Berikut ini adalah skrining kanker berdasarkan jenis kanker:
Skrining Kanker Payudara:
- Pemeriksaan Fisik Payudara (bisa juga pemeriksaan sendiri / SADARI)
- Pemeriksaan USG
- Pemeriksaan Mammografi
- Pemeriksaan MRI
- Pemeriksaan Darah / Tumor Marker (CEA, CA 15-3)
Skrining Kanker Usus (Kolorektal)
- Pemeriksaan Colonoskopi/ Sigmoidoskopi
- Pemeriksaan Darah Samar (feses)
- Pemeriksaan DNA dari Feses
- Pemeriksaan Barium Enema
- Pemeriksaan Tumor Marker (CEA, CA 19-9)
Skrining Kanker Serviks
- Pemeriksaan HPV DNA
- Pemeriksaan Paps Smear
Skrining Kanker Prostat
- Pemeriksaan DRE (perabaan prostat pada pemeriksaan fisik dokter)
- Pemeriksaan USG prostat
- Pemeriksaan Tumor Marker (PSA)
Skrining Kanker Paru
- Pemeriksaan Rontgen Paru
- Pemeriksaan CT Scan
- Pemeriksaan Tumor Marker ( CEA, NSE, SCC)
Skrining Kanker Hati
- Pemeriksaan Dokter
- Pemeriksaan USG Hati
- Pemeriksaan Tumor Marker (AFP)
Skrining Kanker Testis
- Pemeriksaan Dokter
- Pemeriksaan Tumor Marker (AFP)
- Pemeriksaan Beta HCG
- Pemeriksaan USG Testis
Skrining Kanker Lambung
- Pemeriksaan Tumor Marker/Darah (Ca 19-9, CEA, AFP)
Skrining Kanker Darah
- Pemeriksaan Darah Lengkap
- Pemeriksaan Hapusan Darah dan Hitung Jenis
- Pemeriksaan Dokter
Penulis : Dr. Odilia Lustriana (Dokter Konsulen Medis Lab Klinik PRAMITA Cabang Jl. M. Toha No. 163 Bandung)