Inspirasi Sehat

PEMERIKSAAN KANKER PADA TULANG

Thu, 2 Mar 2023

Menurut American Cancer Society, kanker tulang menjadi salah satu jenis kanker yang jarang terjadi. Kanker tulang umumnya terjadi akibat sel-sel yang membentuk tulang tumbuh secara tidak terkendali, sehingga menimbulkan disabilitas atau ketidakmampuan melakukan aktivitas harian bagi penderitanya.


Beberapa pemeriksaan yang bisa dilakukan untuk mendeteksi Kanker Tulang, diantaranya:

1.      Pemeriksaan Laboratorium

   Perlu dilakukan pemeriksaan Hematologi Lengkap serta penanda tumor. Penanda tumor dapat membantu menentukan asal kanker terutama pada kasus penyebaran tumor yang belum diketahui asalnya.

Pemeriksaan laboratorium lain seperti :  Kadar Alkali Fosfatase (ALP) dan Laktat Dehidrogenasi (LDH) perlu dilakukan bila dicurigai adanya kanker tulang.

2.      Biopsi

   Pemeriksaan histopatologi yaitu pemeriksaan mikroskopis jenis dan level keganasan tumor dari bahan jaringan.

3.      Pemeriksaan Radiologis

   Meliputi pemeriksaan X—Ray pada tulang yang nyeri atau timbul benjolan dan foto dada (Thorax).  Pemeriksaan X-ray akan menunjukkan kerusakan tulang yang terjadi, pertumbuhan tulang baru, patah tulang dan penyebaran ke jaringan di sekitar tulang.  Sedangan foto dada untuk melihat kemungkinan penyebaran ke paru-paru.

4.      Pemeriksaan MRI atau CT-scan

   Menggambarkan dimensi yang lebih besar dari tumor, penyebaran tumor ke jaringan sekitarnya termasuk pembuluh darah dan saraf terdekat serta sendi.


Penulis : A. Andryani, dr.,Sp.PK (Dokter Penanggung Jawab Laboratorium Klinik PRAMITA Cabang Jl. Amir Mahmud No. 460 Cimahi)

Kembali ke indeks
Customer Service
Layanan Whatsapp
SAPA PRAMITA