Inspirasi Sehat
Semua
INFO PEMERIKSAAN
Parenting/Kesehatan Anak
LabPedia
Life Style
Kesehatan Wanita
Millenial
Info Kesehatan
Mitos/Fakta
KENALI FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TUMBUH KEMBANG PADA ANAK
Wed, 27 Jul 2022
Memahami tahap tumbuh kembang anak amatlah penting sebagai bagian dari pola pengasuhan orang tua. Seiring dengan proses pertumbuhan dan perkembangan anak, mereka akan menghadapi tantangan secara emosional ataupun fisik. Orang tua perlu memastikan anak tumbuh dan berkembang secara optimal.
Apa yang dimaksud tumbuh dan kembang?
Pertumbuhan adalah bertambahnya ukuran dan jumlah sel serta jaringan interselular, ukuran fisik dan struktur tubuh sebagian atau keseluruhan, sehingga dapat diukur dengan satuan panjang dan berat. Sedangkan perkembangan adalah bertambahnya struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dalam kemampuan gerak kasar, gerak halus, bicara, dan bahasa serta sosialisasi dan kemandirian.
Apa saja yang perlu dinilai untuk melihat perkembangan anak?
Frankenburg dkk. mengemukakan 4 parameter perkembangan yang dipakai dalam menilai perkembangan anak balita yaitu :
1. Personal Social (kepribadian/tingkah laku sosial).
2. Fine Motor Adaptive (gerakan motorik halus)
3. Langauge (bahasa)
4. Gross Motor (perkembangan motorik kasar)
Apa yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak?
1. Faktor Genetik dasar dalam mencapai hasil akhir proses tumbuh kembang anak. Melalui genetik yang terkandung di dalam sel telur yang telah dibuahi, dapat ditentukan kualitas dan kuantitas pertumbuhan.
2. Faktor Lingkungan yang tebagi dua faktor prenatal dan faktor post-natal.
a. Faktor prenatal, faktor lingkungan yang berpengaruh terhadap tumbuh kembang janin mulai dari konsepsi sampai lahir, antara lain :
• Gizi ibu pada waktu hamil
• Mekanis
• Toksin/zat kimia
• Endokrin
• Radiasi
• Infeksi
• Stres
• Imunitas
b. Post-Natal, faktor lingkungan yang mempengaruhi tubuh kembang anak setelah lahir :
• Faktor lingkungan biologis
• Faktor Fisik
• Faktor Psikososial
• Faktor keluarga dan adat istiadat
Penulis: dr yulia agustina (Dokter Konsultan Medis Laboratorium Klinik PRAMITA Jl. DI. Panjaitan No. 7-7A Kampung Kali, Semarang)
Apa yang dimaksud tumbuh dan kembang?
Pertumbuhan adalah bertambahnya ukuran dan jumlah sel serta jaringan interselular, ukuran fisik dan struktur tubuh sebagian atau keseluruhan, sehingga dapat diukur dengan satuan panjang dan berat. Sedangkan perkembangan adalah bertambahnya struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dalam kemampuan gerak kasar, gerak halus, bicara, dan bahasa serta sosialisasi dan kemandirian.
Apa saja yang perlu dinilai untuk melihat perkembangan anak?
Frankenburg dkk. mengemukakan 4 parameter perkembangan yang dipakai dalam menilai perkembangan anak balita yaitu :
1. Personal Social (kepribadian/tingkah laku sosial).
2. Fine Motor Adaptive (gerakan motorik halus)
3. Langauge (bahasa)
4. Gross Motor (perkembangan motorik kasar)
Apa yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak?
1. Faktor Genetik dasar dalam mencapai hasil akhir proses tumbuh kembang anak. Melalui genetik yang terkandung di dalam sel telur yang telah dibuahi, dapat ditentukan kualitas dan kuantitas pertumbuhan.
2. Faktor Lingkungan yang tebagi dua faktor prenatal dan faktor post-natal.
a. Faktor prenatal, faktor lingkungan yang berpengaruh terhadap tumbuh kembang janin mulai dari konsepsi sampai lahir, antara lain :
• Gizi ibu pada waktu hamil
• Mekanis
• Toksin/zat kimia
• Endokrin
• Radiasi
• Infeksi
• Stres
• Imunitas
b. Post-Natal, faktor lingkungan yang mempengaruhi tubuh kembang anak setelah lahir :
• Faktor lingkungan biologis
• Faktor Fisik
• Faktor Psikososial
• Faktor keluarga dan adat istiadat
Penulis: dr yulia agustina (Dokter Konsultan Medis Laboratorium Klinik PRAMITA Jl. DI. Panjaitan No. 7-7A Kampung Kali, Semarang)