Inspirasi Sehat

Kehujanan Menyebabkan Sakit Kepala

Wed, 13 Jan 2021
Seiring dengan datangnya musim hujan di Indonesia banyak orang malas terpapar hujan karena kehujanan dianggap bisa bikin pusing. Benarkah demikian?


Sebagian orang percaya, ketika kepala terkena hujan ketika sedang tidak memakai topi, helm, atau pelindung kepala lainnya, kepala akan menjadi pusing. Mitos/Fakta?

Mitos! Hingga saat ini belum ada penelitian yang menjelaskan hubungan antara sakit kepala dan pusing yang timbul akibat paparan air hujan. Menurut praktisi kesehatan dr Dewi Ema Anindia bukan kehujanan yang membuat seseorang sakit, namun daya tahan tubuhnya lah yang tengah melemah.

"Ketika daya tahan tubuh lemah, maka tubuh akan mudah terserang virus atau bakteri sehingga menyebabkan beberapa penyakit, seperti influenza,"

Selain daya tahan tubuh, ada beberapa faktor lain penyebab pusing yang timbul setelah kehujanan
1. Perubahan suhu tubuh yang mendadak
2. Infeksi
3. Kandungan pada air hujan.
 
Kembali ke indeks
Customer Service
Layanan Whatsapp
SAPA PRAMITA