Berita & Rilis
Edukasi Kesehatan oleh PRAMITA Lab Cabang Manado dan Cabang Bandung
Sat, 13 Jul 2024Laboratorium Medis dan Klinik PRAMITA terus berkomitmen dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan melalui berbagai kegiatan. Pada 28 Juni 2024, PRAMITA Lab Manado bekerjasama dengan PT. Indotruck Utama Cabang Manado mengadakan acara senam bersama yang diikuti oleh 50 karyawan. Acara ini dilengkapi dengan edukasi kesehatan bertema "Healthy Life with Nutrigenetic" yang disampaikan oleh dr. Leydi Kountul. Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut juga dapat menikmati layanan pemeriksaan dasar risiko penyakit hipertensi dan diabetes mellitus yang disediakan oleh PRAMITA Lab.
Sementara itu, pada 5 Juli 2024, PRAMITA Lab Bandung-Cimahi mengadakan edukasi kesehatan di Human Capital bank BJB dengan topik “Healthy Lifestyle, Fit Together, and Boost Performance”. Talkshow ini dibawakan oleh dr. Luh Ayu dan dihadiri oleh jajaran staff dan manajerial bank BJB dari seluruh Indonesia. Edukasi ini menekankan pentingnya menjaga pola makan sehat dan gaya hidup aktif untuk meningkatkan performa kerja.
Kegiatan yang dilakukan oleh PRAMITA Lab Manado dan Bandung-Cimahi menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung kesehatan masyarakat melalui edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan dan menerapkan gaya hidup sehat.